Rabu, 06 Januari 2010

KAPSUL KECERDASAN???

Ada ada saja yang dilakukan orang untuk mendapatkan hidup yang lebih instan tanpa pernah berfikir apa dampak negatifnya. Sekarang ada lagi kapsul kecerdasan, kapsul yang cukup banyak diminati sebagai solusi cepat bagi para pelajar yang mengalami hambatan berprestasi atau meraih jenjang pendidikan lanjutannya "Apakah kapsul ini termasuk terkait dengan kecerdasan, sugesti ataukah kimiawi, saya belum bisa memberi tanggapan karena belum mengkajinya. Kalau diberi kesempatan, saya mungkin akan mempelajari dulu masalah ini dan baru memberi tanggapan," ujar Abdurrahman,salah satu dosen dari Universitas Erlangga, yang juga dokter RSUD dr Soetomo ini. Pendapat lain juga datang dari Ketua Dewan Pendidikan Jatim Prof Dr Zainuddin Maliki. Dia mengatakan, kecerdasan seseorang tidak dapat diperoleh secara instan dengan cara minum kapsul atau obat tertentu. Untuk mendapatkan kecerdasan, seseorang butuh waktu lama dan proses panjang. "Caranya, harus belajar sungguh-sungguh dan konsisten dengan proses belajar yang dilakukan," ujarnya, Minggu (27/12/2009). Zainuddin, yang juga Rektor Universitas Muhammadiyah Surabaya, ini menambahkan, jika ada siswa yang terdorong meminum kapsul tertentu untuk memperoleh kecerdasan secara kilat, hal itu terjadi karena kondisi mental siswa tersebut tidak siap untuk menghadapi ujian, baik itu ujian sekolah, ujian nasional, maupun ujian masuk perguruan tinggi. Meski demikian, sebagai salah satu upaya, bisa saja seseorang mengonsumsi kapsul kecerdasan tersebut. Namun, sebelum mengonsumsinya, si calon pengonsumsi harus mengetahui adanya penelitian secara ilmiah tentang kegunaan dan manfaat kapsul tersebut dan kebenaran "kapsul cerdas" bisa mengubah kecerdasan seketika. "Sepengetahuan saya, belum pernah saya dengar ada obat yang membuat orang cerdas seketika," imbuhnya. (pra/uus/uji) Sumber : www.surya.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar